oleh

Polsek Sei Bingai Diserbu Anak SMA

BINJAI - Markas Polsek Sei Bingai tiba-tiba diserbu pelajar SMA, Selasa (2/11) pagi. Hal tersebut terjadi karena pelajar keberatan atas adanya aksi penghentian yang dilakukan sopir angkot di Simpang Lau Njahong Kelurahan Namu Ukur Selatan Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat.

Kasubbag Humas Polres Binjai menjelaskan, pelajar mendatangi Mapolsek Sei Bingai karena sopir angkot menghentikan laju bus mereka. Menurutnya, Anak-anak sekolah asal Desa Telagah, Garunggang dan Rumah Galuh berangkat dengan menumpangi bus.

Disinyalir hal tersebut berdampak kepada pendapatan sopir angkot lantaran pelajar dibawa oleh bus antar jemput anak sekolah. “Sopir angkot memberhentikan bus anak sekolah karena melintas jalur mereka,” katanya.

Aksi penghentian itu membuat resah anak sekolah. Menurutnya, sopir angkot memerintahkan anak sekolah untuk turun dari bus dan angkotnya.

Namun, ujarnya, hal tersebut ditolak oleh anak-anak sekolah. “Anak sekolah keberatan kalau naik angkot dan menambah ongkos lagi untuk sampai sekolah. Makanya anak-anak sekolah mendatangi Polsek Sei Bingai untuk memberitahukan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian,” ujarnya.

Kini para pelajar sudah diantarkan polisi yang piket dengan menumpangi kendaraan patroli ke sekolah mereka masing-masing. “Polsek Sei Bingai juga sudah berkoordinasi dengan pemilik bus anak sekolah dan mandor lapangan sopir angkot agar jangan memberhentikan bus itu lagi. Begitu juga dengan bus anak sekolah, jangan angkut penumpang umum, hanya khusus antar anak sekolah saja,” katanya. (bar)