Tambora Solid Kawal TPS, Siap Menangkan Mas Pram-Bang Doel!

Tambora Solid Kawal TPS, Siap Menangkan Mas Pram-Bang Doel!

Lintaswarta.co.id - Sejumlah warga Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, mengadakan Deklarasi Rakyat Kawal TPS di Jalan Laksa V RW 2, Kelurahan Jembatan Lima, Kamis (17/10/2024). Acara yang dimulai pukul 20.30 WIB ini dihadiri oleh tokoh masyarakat dan warga dari 11 kelurahan, termasuk Tambora, Jembatan Lima, Jembatan Besi, Tanah Sareal, Roa Malaka, Pekojan, Krendang, Duri Utara, Duri Selatan, Kali Anyar, dan Angke.

Collab Media Network banner content

Deklarasi ini merupakan bentuk komitmen warga untuk mengawal Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024. Lebih dari itu, deklarasi ini juga menjadi bentuk dukungan penuh kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono-Rano, atau yang kerap disapa Mas Pram-Bang Doel.

Tambora Solid Kawal TPS, Siap Menangkan Mas Pram-Bang Doel!
Gambar Istimewa : rm.id

Bang Jamal, Koordinator Kecamatan Tambora, dalam sambutannya menekankan pentingnya kebersamaan warga dalam menjaga suara di TPS. "Hari ini kita berkumpul untuk memperkuat silaturahmi sekaligus memastikan pengawasan suara di TPS berjalan lancar. Kita berjuang bersama untuk mengawal hak suara Mas Pram dan Bang Doel demi memastikan proses pemilihan yang adil dan transparan," tegasnya.

Deka, Koordinator Kota Jakarta Barat, menambahkan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam menghindari kecurangan selama Pilgub. "Rakyat Kawal TPS hadir untuk memastikan suara warga tetap aman. Kita menghadapi tantangan besar, dan inilah pentingnya solidaritas. Visi dan misi Pram-Doel selaras dengan harapan warga, seperti yang pernah diperjuangkan Pak Anies, dan kami yakin ini akan membawa manfaat besar bagi DKI Jakarta," ujarnya.

Eman Sulaeman, perwakilan warga, menyampaikan aspirasi terkait dukungannya kepada pasangan Pramono-Rano. "Semoga pas kepilih, Pramono-Rano bisa bikin Jakarta lebih aman, sembako juga lebih murah, dan bantuan dana pendidikan untuk anak sekolah juga gampang," harapnya. Dia juga berharap bahwa Pramono-Rano dapat melanjutkan sekaligus menyempurnakan program-program Anies Baswedan yang sebelumnya telah berhasil mensejahterakan warga Jakarta.

"Kami ingin mengawal TPS, tetapi juga menggalang suara dari masyarakat untuk memastikan kemenangan pasangan Pram-Doel di Pilgub DKI," tuturnya.

Acara puncak diisi dengan pembacaan Deklarasi Rakyat Kawal TPS yang dipimpin oleh Bang Jamal, diikuti dengan komitmen bersama warga untuk mengawal TPS, dan berupaya menggalang suara masyarakat untuk turut serta memastikan kemenangan Pramono-Rano di Pilgub DKI 2024.

Deklarasi ini mencerminkan semangat warga Tambora untuk aktif terlibat dalam memastikan proses Pilgub DKI Jakarta berlangsung dengan adil, serta memberikan dukungan penuh kepada pasangan Pram-Doel sebagai pilihan mereka.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar