Gunung Lewotobi Meletus Lagi!

Gunung Lewotobi Meletus Lagi!

Informasi awal dari lintaswarta.co.id menyebutkan Gunung Lewotobi Laki-laki di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur kembali menunjukkan aktivitas vulkaniknya. Pada Selasa malam (13/5), sekitar pukul 21.30 WITA, gunung yang berstatus siaga level III ini erupsi, memuntahkan abu vulkanik setinggi kurang lebih 800 meter di atas puncaknya, atau sekitar 2384 meter di atas permukaan laut. Kolom abu berwarna kelabu dengan intensitas tipis teramati condong ke arah barat laut.

Berdasarkan laporan tertulis dari Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Lewotobi Laki-laki yang diterima lintaswarta.co.id, erupsi terekam pada seismogram dengan amplitudo maksimum 5,1 milimeter dan berlangsung selama kurang lebih 49 detik. Laporan tersebut dikeluarkan pada pukul 21.54 WITA. Meskipun demikian, hingga saat ini belum ada informasi resmi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Flores Timur mengenai dampak erupsi tersebut terhadap lingkungan sekitar.

Gunung Lewotobi Meletus Lagi!
Sumber Istimewa : akcdn.detik.net.id

Gunung Lewotobi Laki-laki, yang terletak sekitar 90 kilometer dari Kota Larantuka di Desa Nurabelen, Kecamatan Ilebura, memiliki ketinggian 1.584 meter di atas permukaan laut. Mengingat status siaga level III, PPGA mengeluarkan rekomendasi agar masyarakat menghindari aktivitas dalam radius enam kilometer dari pusat erupsi. Masyarakat diimbau untuk tetap tenang, mengikuti arahan pemerintah daerah, dan tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi.

COLLABMEDIANET

Selain itu, peringatan juga disampaikan terkait potensi banjir lahar hujan di daerah Dulipali, Padang Pasir, Nobo, Klatanlo, Hokeng Jaya, Boru, dan Nawakote, terutama jika terjadi hujan lebat. Masyarakat di sekitar gunung juga dihimbau untuk menggunakan masker guna menghindari dampak buruk abu vulkanik terhadap pernapasan. PPGA juga meminta koordinasi antara pemerintah daerah Flores Timur dengan petugas PPGA Lewotobi Laki-laki dan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG). Situasi terus dipantau dan informasi lebih lanjut akan segera disampaikan.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikutikami :

Leave a Comment